Jumat, 27 Januari 2012

Homework: About Indonesia

akhir-akhir ini si aku sedang doyan BW. yaa... karena memang sedang libur dan sedang terkurung di rumah akibat kakiku yang luka (jadi tidak bisa kemana-mana deh). dan suatu hari ketika aku mendaratkan diri di blog Emotional Flutter, si empunya blog, Kak Keven malah lempar PR ini buat aku. #ngoook
baiklah aku akan mencoba untuk mengerjakannya. haiyaa.... fighting.. fighting...!! tanpa gokil juga biarin deh, yang penting PRnya aku kerjakan. ehehe...
ini niiih PRnyaa...
hari pertama, hari kedua, hari ketiga, dan seterusnya diubah jadi pertanyaan pertama, pertanyaan kedua, dan seterusnya saja ya.. supaya tidak usah menunggu satu minggu untuk menyelesaikan PR ini. cukup satu hari ini saja juga beres kok. :D #belaguuu

#1 - isi pancasila, lambang dan sila favoritku
pict from here
1. Ketuhanan Yang Maha Esa
2. kemanusiaan yang adil dan beradab
3. persatuan Indonesia
4. kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan perwakilan
5. keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
ehh benar kaan? benar yaa....?? benar doong...!! :D begini-begini juga walaupun sudah tidak pernah mengikuti upacara pengibaran bendera selama hampir dua tahun, si aku tetap hafal pancasila dong. soalnya pancasila sudah tertanam di hatiku siih.. jadi yaa mau bagaimana lagi, aku tidak bisa melupakannya. oowhh...
kalau ditanya lambang dan sila favorit, bingung juga jawabnya. soalnya bagiku semuanya aku favoritkan. aku cinta pancasila secara keseluruhan, tanpa memisah-misahkan salah satunya. jika ditilik-tilik, bukankah antara sila satu dan sila lainnya semuanya berhubungan? right? 
tapi... PR tetap PR, dan harus tetap dijawab #prinsip aneh. maka dengan pertimbangan yang sangat matang, disertai semedi 24 jam di kasur tercinta, akhirnya aku memutuskan bahwa aku memilih sila kesatu sebagai lambang dan sila yang aku favoritkan. eehh Kak Keven, aku gak nyontek kamu koook... cuma ngintip doang. hihiii..
alasannya karena jika semua orang dapat menjalankan kehidupannya dengan berlandaskan kepada Tuhan (agama)nya, maka orang tersebut akan menjalankan pula nilai-nilai yang terkandung dalam sila-sila lainnya.  itu pasti! karena segala tata cara dalam menjalani hidup sudah diatur semua oleh Tuhan. mengenai adab dan keadilan, persatuan bangsa dan negara, bermusyawarah dalam menyelesaikan perkara, dan lain sebagainya, bahkan lebih dari itu, itu tuh sudah dikasih tahu semua caranya oleh Tuhan. bukankah pada dasarnya Tuhan mengajarkan kebaikan pada umatnya? jadi barangsiapa mengaku umat Tuhan, ya dia harus dan bakal menjalankan segala aturan yang telah ditetapkan Tuhan. 
tidak percaya? silahkan buktikan sendiri!!

#2 - 5 penyanyi Indonesia yang patut dilike (ala FB)
pict from twitter @agnesmo
1. Agnes Monica
2. Agnes Monica
3. Agnes Monica
4. Agnes Monica
5. Agnes Monica
ahahaaa.... sorry deeh... si aku tahu dan demennya cuma Agnes sih gimana? kalau pertanyaannya publik figur yang pantas dilike mungkin aku bisa jawab dengan lima orang berbeda. tapi kalau penyanyi mah cuma ingin menuliskan Agnes :P
do you know why? cause because prinsip hidup si Agnes ini keren banget daah... dream, believe, and make it happen! dan terbukti! dia memang dapat membuktikannya. hanya dengan menanamkan prinsipnya dalam-dalam, dipupuk dengan semangat dan kerja keras, akhirnya mimpi-mimpinya satu persatu dapat terwujud. dia pandai memanfaatkan peluang, dia anti biasa, dia tidak mudah puas. wow! bagi si aku yang pemimpi kelas kasur, jelas saja aku akan mengacungkan empat jempolku tinggi-tinggi untuk Agnes. suaranya juga keren (kereeeeenn bangeeet!), penampilannya oke, cantik, pintar, berprestasi, duta anti narkoba, idealis, agamis, multitalenta, daaan lain-lainnya deh banyak banget. apa lagi coba yang kurang bagi ukuran manusia biasa yang tak mungkin bisa sempurna?

#3 - hal yang lebih menyenangkan daripada libur satu bulan
Famysa Collections kebanjiran order! 
dengan begitu aku mendapatkan banyak uang. dengan uang aku bisa shopping, bisa travelling, bisa makan enak, bisa jajan sesuka hati, bisa beli apa yang diinginkan, bisa bayar-bayar yang lainnya pakai uang sendiri, bisa mandiri, dan bisa-bisa yang lainnya. ada suatu kebanggaan tersendiri yang jauh lebih besar daripada sekedar senang. mungkin terlihat seperti matre, mata duitan, atau apalah istilahnya. tapi memang jaman sekarang hidup identik dengan uang. walaupun uang bukan segalanya, tapi segalanya butuh uang :P --> bagi yang tidak berkenan tidak usah ditiru yaa... ini hanya pandangan hidupku pribadi :)
eh monggo yang mau belanja segala macam batik (dress, kemeja, blus, sarimbit, bolero, rompi, dsb), langsung mampir saja ke Famysa Collections ya! di sana juga ada kaos oblong Caping Jogja :D -> sekalian promosi boo. hehe..

#4 -  2 fauna langka Indonesia yang patut disms juga
pict from here
orang utan dan gajah!
higs. miris sekali aku mendengar dan melihat kabar dua hewan itu. tempat tinggal mereka terus dibabat habis oleh manusia-manusia serakah. lantas mereka mau tinggal dimana? tidak ada pilihan lain bagi mereka kecuali mati. hahaah! lihat saja suatu hari nanti jika gajah dan orang utan ikut membaur bersama manusia di tengah kota, si gajah menghalangi lalu lintas, si orang utan gelantungan di halte bus.. risih gak tuuuh? kalau sekiranya bakal merasa risih ya dari sekarang hentikan mengganggu mereka dengan merusak tempat tinggal mereka! biarkan mereka hidup damai, selamatkan kelestarian hidup mereka! karena mereka juga makhluk Tuhan yang pantas untuk hidup dan mendapatkan keadilan.
pict from here
#5 - 5 hal yang akan kulakukan jika aku jadi presiden RI
1. ikutan macet bersama rakyat dengan cara tidak usah adanya pengawalan berlebihan terhadap kendaraan presiden
presidennya satu mobil, pengawalnya banyak buangeeet. bukankah itu hanya menguntungkan dirinya saja. sedangkan penikmat jalan lainnya harus rela berhenti dulu atau dialihkan ke jalan lain. padahal kan semua orang punya kepentingan masing-masing. bagaimana jika pada saat rombongan presiden lewat, ada mobil lain yang dihentikan, padahal penumpang dari mobil tersebut adalah ibu hamil yang sudah tidak tahan ingin mengeluarkan bayinya alias melahirkan. gawat kan. curangnya lagi jika keadaan jalan sedang macet, kendaraan presiden justru melenggang seenak hati karena sudah disediakan jalur khusus terlebih dahulu oleh pasukan pengawal presiden. ngoook banget --"
2. memberi dana khusus pada daerah-daerah untuk renovasi jalan
jalan di berbagai kecamatan di kabupaten Subang tuh, beuuuh.... ancur gilaaaa! jangan dikira hanya orang-orang kota yang membutuhkan jalan yang nyaman dan mulus, orang desa sendeso-desonya juga perlu. dengan baiknya kondisi jalan, transportasi jadi lancar. transportasi lancar, perekonomian pun lancar, atau sedikitnya dapat terbantu lah.
3. mencabut subsidi BBM 100%
biarkan sajaaa! bukannya aku pelit, bukannya aku kikir. tujuanku hanyalah agar budaya konsumerisme terhadap kendaraan-kendaraan mentereng dari luar negeri dapat ditekan. kalau BBM mahal, orang-orang tentu akan sayang untuk bepergian menggunakan kendaraannya, apalagi jika jaraknya dekat. dengan begitu maka penggunaan kendaraan pribadi akan berkurang, dan itu berarti polusi dari asap knalpot pun akan berkurang. hehehe..
4. membenahi sarana transportasi dari mulai angkutan desa, kota, antarkota, antarpropinsi, sampai antarnegara
naah tadi kan mau mencabut subsidi BBM supaya BBMnya mahal. sekarang ini dia solusinya bagi orang-orang yang sayang menggunakan kendaraan pribadi karena BBM mahal. khusus untuk transportasi umum, aku akan memberi keringanan agar ada jatah BBM khusus yang murah. hihii... jadi kan ongkos transportasi umumnya murah. selain ongkos yang murah, sopir dan kelayakan pakai transportasi umum pun akan dibenahi dong. harapannya adalah agar orang-orang tertarik memilih transportasi umum sebagai kendaraan favorit.
5. menggalakkan kegiatan cinta lingkungan
beberapa diantaranya adalah dengan membuang sampah pada tempatnya (benar-benar pada tempatnya loh yaa... bukan ke sungai atau ke pinggir jalan), mengurangi penggunaan bungkus plastik, gemar menanam pohon, mengurusi mangrove secara serius, dan lain-lain-lainnyaa masih banyak lagi...
duuuh lima doang kurang niiih... soalnya yang ada di benak terlalu banyak. hehehe...

#6 - penyebab Ayu Ting Ting tenar
jual diri dong. salah satu caranya ya dengan menambahkan nama Ting-ting di belakang namanya. padahal kan sebelum ada embel-embel Ting-ting, dia bahkan tidak dikenal, terdengar namanya saja tidak. sebab nama Ayu terlalu pasaran. terus juga memang suaranya bagus, cantik, dan memiliki ciri khas. di saat remaja lainnya berlomba-lomba menyanyi pop, ngeband, bahkan girl band, dia malah dengan pedenya muncul sebagai penyanyi dangdut. kan sesuatu banget. jarang ditemukan deh.

#7 - 3 ayat Al-Quran yang aku hafal
surat Al-Kautsar dong :D
surat itu tiga ayat kan? iya kan? ya sudah itu saja deh. hehee...

alhamdulillah selesai sudah PRnya. senangnya hatiku.. turun panas demamku.. kini aku bermain dengan riang. #loh kok iklan?
sekarang aku akan melempar PR ini ke 14 orang dibagi 2 alias 7 temanku saja yang beruntung. siap-siaaap... ini dia yang kenaaa ----->> Kak TiaMba AccilongRiska MbemTante SusiHana EsterMba Niken, dan Liha <<-----
selamat mengerjakaaaan! :D

by. si Famysa, bosan ><

21 komentar:

  1. horeeee aku selamat dari amukan massa eh salah...dari pe-er nya syifa hohoho....

    BalasHapus
  2. ehehee... yang kena lempar yang kmaren2 nongol disini sih ditaa :D

    BalasHapus
  3. wiih PRnya kelar juga selamat yak :D
    oia salam kenal ya miaw, ijin follow blog ini..hehe

    BalasHapus
  4. iya nih. hihi
    salam kenal jugaa :) monggoo ^^

    BalasHapus
  5. ya ampun itu fotonya agnes, baru lihat

    BalasHapus
  6. wew aku kena tag PR nih hahaha..ok deh saya terima PR nya dengan senangm semedi dulu deh baru ngerjain nya hahahahha

    BalasHapus
  7. hihihi, sekalian promosi, ya? good luck ya :))
    cintai terus produk2 dalam negeri :p

    BalasHapus
  8. Wuiiiih.. baru kali ini Ayas ketemu PR tag Blog yg begitu rumit!!!
    Hmm.. Ayas berdoa aja moga gak ada yg Ngetag neh.. BAHAYA!!!
    Hweheheee.... Selamat buat PRnya yach!!!

    BalasHapus
  9. Hihihi langsung dikerjain 1 hari langsung, bukannya harus bertahap yah :D

    BalasHapus
  10. @mom Lid: ngeri ya, Tan? 8D

    @kak Tia: monggo, Kak.. selamat bersemediii :D

    @kak Indi: iya dong, Kak :D
    yu marii cintai produk dalam negeri, makanya belanja di olshopku. wkwk

    @BagiBagiBlog: hihihii doa yang aneh :D
    makasih.. makasiih BD

    @BasithKA: abisan kalo bertahan tiap hari tar keburu males, Bang. hehe

    BalasHapus
  11. saya suka postinganya mbak... saya rasa kita bisa share masalah kelestarian alam...
    buka tempat saya juga,
    akulahsampah.blogspot.com

    BalasHapus
  12. makasih :)
    sip.. langsung ke TKP.

    BalasHapus
  13. aku juga dapat banyak pe-er, nggak ada yang aku kerjain lagi kayaknya -____-

    BalasHapus
  14. kenapa, Mba? kerjakan saja padahal. hehe :D

    BalasHapus
  15. sampurasun...punteun ngiring calik sakeudap.

    BalasHapus
  16. rampes..
    mangga.. :D #asa rada2 aneh

    BalasHapus
  17. Wah PR lagi PR lagi untuk gak kebagian hahaha. Terima Kasih ya sudah singgah, tapi belum sempat posting karena masih proses penyembuhan hehe

    BalasHapus
  18. eh maksudnya UNTUNG bukan UNTUK wakwkawa

    BalasHapus
  19. ahihii BD
    aduduh blognya sakit kak? ngeri ><

    BalasHapus
  20. Meski aku gak apal lagu-lagunya Agnes,
    tapi aku setuju, Agnes itu keren sekali ^^

    BalasHapus
  21. iya dong.. keren banget deh pokoknya :D

    BalasHapus

hatur nuhun kana kasumpingannana :) mangga bilih aya kalepatan atanapi aya nu bade dicarioskeun sok di dieu tempatna..

Mijn Vriend